Kpz0JXNL4KwnNLROcdoTIG3N8IlpsfRVGQnxBFp8
Bookmark

Ketahui Harga Paket Promo Indihome Pelajar dan Cara Mengaktifkannya

Sekolah jarak jauh menjadi hal yang umum terjadi saat ini. Dikarenakan adanya pandemi membuat para siswa dan guru harus melaksanakan sekolah online yang harus menggunakan Hp ataupun laptop. Untuk menjalankan sekolah online, baik pelajar dan gur
u harus menggunakan kuota, dan kabar baiknya Indihome menyediakan promo Indihome pelajar.

Paket Indihome pelajar ini dibuat khusus untuk mahasiswa, pelajar ataupun guru agar proses pembelajaran online bisa semakin lancar. Untuk lebih jelasnya bisa membaca penjelasan tentang jenis paket dan juga cara mengaktifkan paketnya:

Jenis Paket Indihome Pelajar

Perusahaan Indihome secara aktif turut memperhatikan kondisi pandemi saat ini, oleh karena itu dibuatlah promo Indihome pelajar. Karena tidak sedikit orang yang mengeluh biaya internet jadi semakin besar karena kegiatan belajar di rumah saat ini. Jadi dengan adanya paket pelajar ini diharapkan bisa membantu meringankan biaya kuota internet.

Selain paket pelajar, terdapat juga paket untuk para guru dan para jurnalis. Jadi masyarakat bisa menyesuaikan kebutuhan ingin membeli paket untuk pelajar, untuk guru atau untuk jurnal. Terdapat 2 jenis paket Indihome pelajar, yaitu:

1. Paket 2P (Internet Phone) 

Paket yang pertama adalah paket 2P yang bisa dikhususkan untuk pelajar, guru dan juga jurnalis. Selain itu pengguna bisa menggunakan aplikasi Indihome Study di Hp yang dirancang khusus berisikan materi belajar, contoh soal dan konten edukasi. Paket ini cocok untuk mahasiswa yang mencari paket mahasiswa indihome.

Pengguna juga akan mendapatkan kuota telepon selama 50 menit. Terdapat dua jenis kecepatan untuk paket ini, yaitu 20 Mbps dan 30 Mbps. Yang membedakan adalah speed paket 30 Mbps akan lebih cepat dengan harga paket sebesar 315.000 perbulan. Sedangkan yang 20 Mbps memiliki harga sebesar 255.000 per bulan. 

2. Paket 3P

Paket yang kedua disebut dengan paket 3P. Yang membedakan paket ini dengan paket 2P adalah adanya tambahan akses channel TV khusus Indihome yaitu Usee TV Intro. Jadi yang didapatkan adalah kuota internet, akses aplikasi Indihome Study dan juga channel TV yang menarik dan terdapat konten edukasi juga.

Jenis paket yang tersedia untuk paket 3P ini terdapat dua jenis juga yaitu 20 Mbps dan 30 Mbps. Untuk paket yang 20 Mbps dibandrol dengan harga 300.000 perbulan. Sedangkan untuk paket yang 30 Mbps dibandrol dengan harga 355.000 perbulan.

Cara Mengaktifkan Paket Indihome Pelajar

Setelah mengenali beberapa jenis paket internet pelajar Indihome, selanjutnya masuk ke penjelasan tentang cara mengaktifkan paket internet tersebut. Cara mendaftar paket ini sangat mudah dan bisa dilakukan di seluruh Indonesia. Langkah-langkahnya sebagai berikut:

1. Lakukan Pendaftaran Online

Yang pertama pengguna harus melakukan pendaftaran secara online. Karena pendaftaran online ini sangat praktis dan mudah untuk dilakukan. Caranya melakukan pendaftaran ialah sebagai berikut:

  • Gunakan browser untuk membuka website Indihome.
  • Cari menu program dan pilih paket dan promo.
  • Tekan menu paket khusus pelajar, pengajar dan jurnalis.
  • Pilih paket pelajar.
  • Setelah muncul jenis paket, pilihlah jenis paket yang diinginkan lalu klik selanjutnya.
  • Isi form pendaftaran dan klik submit.

2. Pasang Router Indihome

Setelah melakukan pendaftaran, maka tim dari Indihome akan segera menghubungi. Tim Indihome akan menghubungi untuk melakukan pengecekan, mengatur jadwal pemasangan internet, dan proses pembayaran. Jika baru pertama kali berlangganan, maka tim akan memasang router baru di rumah.

Jika pemasangan router yang baru, biasanya ada biaya tambahan sebesar 150.000, setelah itu baru akan dilakukan proses pemasangan. Setelah selesai, maka pengguna sudah bisa menikmati paket pelajar dan menggunakan aplikasi serta mengakses channel TV sesuai paket yang dibeli.

Setelah mengetahui penjelasan tentang jenis paket dan juga cara mengaktifkannya paket promo Indihome pelajar, maka tidak perlu ragu lagi untuk berlangganan. Paket ini cukup bermanfaat dan terjangkau untuk para pelajar yang masih sekolah online. Jadi tidak perlu mengeluh lagi kuota internet yang boros dan sulitnya mengakses konten belajar.