Kpz0JXNL4KwnNLROcdoTIG3N8IlpsfRVGQnxBFp8
Bookmark

Seputar Tentang Kuliah Jurusan Fotografi yang Perlu Diketahui


Memiliki bakat fotografi atau hobi fotografi dan ingin mengembangkannya? Kini sudah ada kuliah jurusan fotografi di beberapa Universitas. Memang belum semua universitas yang membukanya. Sebelum memilih, perhatikan dan pahami terlebih dahulu jurusan fotografi tersebut.

Mata kuliah apa saja yang dipelajari, lalu prospek dunia kerja setelah lulus seperti apa, universitas mana saja yang ada jurusan fotografi. Lalu tidak lupa, bahan perkuliahan yang dibutuhkan di jurusan tersebut nantinya. Bisa dipersiapkan jauh-jauh hari agar tidak kewalahan nantinya.

Universitas Pilihan untuk Jurusan Fotografi

Hal pertama untuk mengenal seputar kuliah jurusan fotografi adalah Universitas. Cari terlebih dahulu, Universitas apa saja yang sudah membuka jurusan fotografi nya. Berikut ini adalah beberapa Universitas yang telah membuka jurusan fotografi:

  • ISI (Institut Seni Indonesia) Yogyakarta.
  • ISI Surakarta.
  • Sekolah Tinggi Design Interstudy, Jakarta.
  • ISI Padang Panjang.
  • Sekolah Tinggi Design La Salle, Jakarta.
  • Universitas Trisakti, Jakarta.
  • UNPAS (Universitas Pasundan).
  • IKJ (Institut Kesenian Jakarta).

Mata Perkuliahan Fotografi

Setelah mengetahui Universitas apa saja yang membuka kuliah jurusan Fotografi, kini membahas mata kuliah. Bahas apa saja dari jurusan Fotografi. Fotografi mempelajari teknik mendapatkan foto yang tepat, baik pencahayaan, sudut foto dan estetikanya.

Namun tidak sampai disitu saja, sebab ada banyak hal lain selain foto. Seperti merekam gambar, mengenal sejarahnya. Dengan mendapatkan gambar yang baik dan peristiwa yang tepat, maka akan mendapatkan momen yang diabadikan. Maka dari itu, simak poin-poin berikut untuk mengetahuinya:

  • Fotografi Dasar.
  • Gambar.
  • Sejarah tentang Fotografi serta Perfilman.
  • Membahas Teori Media dan Komunikasi.
  • Membahas Pengetahuan Dasar dari Seni Rupa.
  • Pengantar Perfilman-Video.
  • Filsafat Seni.
  • Apresiasi Film dan Foto.
  • Fotography Lanjutan.
  • Nirmana.
  • Lighting Outdoor.
  • Semiology.
  • Psikologi Persepsi.
  • Digital Imaging.
  • Foto Studio.

Kebutuhan yang Dibutuhkan Mahasiswa Jurusan Fotografi

Selanjutnya pembahasannya adalah kebutuhan apa saja yang dibutuhkan mahasiswa yang ambil kuliah jurusan fotografi? Karena agar tidak terkejut nantinya saat sudah mengambil program studi tersebut tetapi malah totalitas tidak mengetahui apa yang dibutuhkan selama perkuliahan berlangsung.

Jadi, ada beberapa hal utama yang dibutuhkan oleh setiap mahasiswa jurusan fotografi tersebut. Kebutuhan tersebut sangat dibutuhkan dan pasti akan tetap digunakan selama perkuliahan semester. Simak poin berikut untuk mengetahui kebutuhannya:

1. Peralatan Seni Rupa

Hal yang dibutuhkan dalam dunia fotografi adalah peralatan seni rupa. Sebab fotografi masuk ke dalam jurusan seni. Ketika kuliah, ada mata kuliah nirmana yang membutuhkan peralatan seni rupa pastinya. Seperti cat warna, kuas, penggaris, pensil untuk arsir, kertas kanvas dan lainnya.

2. Laptop

Untuk mahasiswa memang membutuhkan laptop, sebab semua kegiatan dilakukan disana. Membuat laporan, presentasi tugas, ujian dan hal lainnya menggunakan laptop. Untuk jurusan fotografi sangat membutuhkan ini, karena ada beberapa aplikasi yang digunakan untuk kebutuhan kuliah.

3. Ide Kreatif dan Aktif

Setiap jurusan pasti membutuhkan satu hal ini. Tetapi untuk jurusan satu ini memang membutuhkan mahasiswa yang kreatif, banyak ide, dan juga aktif. Karena dalam dunia seni, ketiga hal itu dibutuhkan. Menghasilkan sebuah mahakarya yang keren.

Peluang Kerja untuk Lulusan dari Jurusan Fotografi

Kini sudah mulai mengenal lebih dalam tentang kuliah jurusan Fotografi, mendapatkan gambaran materi kuliah dan lainnya. Lalu sekarang membahas hal umum setiap mengambil jurusan kuliah yaitu peluang kerja nantinya setelah selesai pendidikan tinggi. Berikut peluang kerjanya:

1. Fotografer Komersial

Peluang kerja pertama yang bisa diambil oleh lulusan fotografi adalah fotographer komersial. Tujuannya untuk mengiklankan sebuah produk seperti baliho, poster atau video pemasaran. Menarik perhatian penonton dan calon pembeli juga membutuhkan ilmu.

2. Fotographer Dalam Dunia Arsitektur

Ternyata seorang arsitektur juga membutuhkan lulusan fotografi. Sebab fotografi mempelajari sudut gambar, nirmana, gambar 3D, untuk menghasilkan sebuah bangunan yang bagus dan tahan lama. Maka dari itu juga dibutuhkan foto gambaran dasar bangunan tersebut.

3. Videographer

Fotographer dan videographer adalah dua hal yang bersandingan. Biasanya jika seorang videographer, maka bisa juga menjadi seorang fotographer. Sebab dua hal tersebut dibutuhkan. Salah satunya dalam acara penting, baik pernikahan ataupun seminar besar pasti menginginkan moment yang ingin diabadikan dengan estetika.

4. Fotografer Model

Seorang fotographer model atau fotographer pengantin di acara pernikahan, biasanya dari lulusan jurusan fotografi. Karena untuk menghasilkan foto yang keren, menarik, estetika di saat bahagia membutuhkan ilmu. Jadi, ketika sudah lulus minimal sudah memegang ilmu pentingnya, dan bisa menjadi fotographer hebat.

5. Design Graphis

Seseorang yang mengambil jurusan fotografi, tidak melulu menjadi fotographer, atau videographer. Tetapi juga bisa menjadi menjadi design graphic. Sebab dalam mata kuliah tersebut dipelajari dan diberikan ilmu desain graphis walaupun tidak se-detail jurusan DKV (Desain Komunikasi Visual).

Nah, baiklah itu tadi seputar tentang hal kuliah jurusan fotografi. Ternyata ada banyak yang tidak diketahui masyarakat umum, dan hanya mengenal dari kulit luar seputaran jurusan tersebut. Ilmu apa yang didapatkan untuk persiapan masa depan.

Dengan paparan seperti ini, mendapatkan gambaran sebelum memilih jurusan untuk lanjut pendidikan ke jenjang Perguruan Tinggi. Sehingga tidak akan salah memilih, dan mengetahui apa yang dibutuhkan dan yang dicari tersebut nantinya.